Bertepatan pada hari Rahina Saraswati, Sabtu (30/1), Kasi Sosial dan Budaya Kantor Camat Buleleng, Ni Ketut Suryaniti, SE.M.Si Seijin Camat Buleleng menghadiri Upacara Pemelaspas Sekaligus Peresmian Gedung BLK Komunitas Desain Komunikasi Visual di banjar adat banyualit, Desa kalibukbuk.
Turut hadir para undangan Anggota DPR RI Komisi IX, I Ketut Kariyasa Adnyana, SP didampingi Oleh Anggota DPRD Kabupaten Buleleng, Ni Kadek Turkini , Kepala Dinas Tenaga Kerja, serta Kepala Desa Kalibukbuk, Ketut Suka, Kepala BPD Desa Kalbukbuk, Made Rudita, Kelian Desa Adat Banyualit I Made Suadnyana bersama Kadus Br. Dinas Kalibukbuk, Gede Suarjana dan Kadus Br. Dinas Celukbuluh Putu Suardika. Usai pelaksanaan upacara pemelaspas dilanjutkan dengan peresmian gedung BLK komunitas Desain Komunikasi Visual, yang di resmikan oleh Anggota DPR RI Komisi IX, I Ketut Kariyasa Adnyana, SP.
Dimana dalam sambutannya menyampaikan harapannya, agar gedung yang sudah di bangun dan diresmikan hari ini, dapat dijadikan pusat untuk dapat meningkatkan skil serta memberdayakan masyarakat dengan potensi pariwisata yang adak hususnya di Desa Kalibukbuk.