(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Kasi Pembangunan Hadiri Rapat Rencana Penyusunan Kegiatan BBGRM XIX dan Sosialisasi Pelaksanaan BBGRM Tahun 2023

Admin buleleng | 28 November 2022 | 52 kali

Bertempat Ruang rapat Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Buleleng, Kepala Seksi Pembangunan Anak Agung Ngurah Wiratma, S.H Seijin Camat Buleleng mewakili rapat perencanaan penyusunan kegiatan Bulan Bhakti Gotong royong Masyarakat (BBGRM)XIX dan sosialisasi Pelaksanaan BBGRM tahun 2023, Senin(28/11).

Rapat di buka oleh Kepala Bidang Lembaga Kemasyarakatan Desa, Adat dan Usaha Ekonomi Masyarakat Ni Ketut Ariattini, SE, dengan dihadiri oleh para undangan dari  OPD terkait. Kegiatan Bulan Bhakti Gotong royong Masyarakat di tahun 2023 rencananya akan di laksanakan pada bulan  Mei tahun 2023, nantinya akan di pusatkan di Kantor Kepala Desa Umejero kecamatan busungbiu. Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah menjaga dan melestarikan budaya gotong royong sebagai budaya asli bangsa Indonesia, meningkatkan peran aktif masyarakat dalam pembangunan, meningkatkan kemitraan antara masyarakat dan pemerintah dalam melaksanakan pembangunan dan meningkatkan rasa memiliki dan rasa tanggung.

Selain itu, kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kepedulian dan peran serta masyarakat berdasarkan semangat kebersamaan, kekeluargaan dan kegotongroyongan menuju penguatan integrasi social melalui kegiatan gotong royong dalam pelaksanaan pembangunan serta pemeliharaan hasil hasil pembangunan.