(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Apel Pagi Sekcam Buleleng Minta Ikut Serta Sosialisasikan PKS Disdukcapil Bersama Desa/Kelurahan

Admin buleleng | 22 Agustus 2022 | 77 kali

Sebelum melaksanakan tugas semana mestinya dan sesuai arahan Bapak Camat Buleleng, seluruh Pegawai Karyawan/Karyawati Kantor Camat Buleleng melaksanakan Apel pagi di setiap hari kerja. Hari ini Senin(22/8) Apel pagi dipimpin oleh Sekretaris Camat Buleleng, Ni Putu Sri Sundariani, S.STP selaku pembina Apel, dengan diawali dengan laporan masing-masing Seksi, dengan melaporkan kehadiran anggota  masing-masing.

Disela Apel, Ibu Sri Sekretaris Camat Buleleng menyampaikan beberapa hal termasuk agenda kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini. Pelaksanaan Apel pagi  bertujuan untuk memastikan kesiapan personel seluruh pegawai dalam melaksanakan tugas, baik sesuai agenda maupun pelayanan yang maksimal terhadap masyarakat

Dalam sambutannya, menyampaikan terkait tidaklanjut dari rapat forkom yang dilaksanakan pada hari kamis 18 agustus bertempat di Kantor Desa Baktiseraga. Dikatakan,hasil rapat forkom telah dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) oleh Disdukcapil Kabupaten Buleleng kepada Desa dan Kelurahan dalam penerbitan dokumen kependudukan di wilayah desa dan kelurahan se Kecamatan Buleleng. Diharapkan seluruh pegawai Kecamatan agar ikut mendukung serta mensosialisasikan dikalangan masyarakat, yang mana kepengurusan dokumen kependudukan  dalam hal penerbitannya dapat di urus dimasing-masing  Kantor Desa/Kelurahan.