Rabu(12/7), Bertempat
di Wantilan Pura Segara Desa Kalibubuk Pantai Binaria Lovina. Kepala
Seksi Trantib dan Pol PP Kecamatan Buleleng Amin Rois, S.Hut, menghadiri rapat koordinasi
persiapan Lovina Festival 2023.
Hadir dalam acara tersebut Pj. Bupati Buleleng dan semua
undangan atau stakeholder yang nantinya akan terlibat dalam pelaksanaan Lovina
festival 2023. Mengawali rapat, kepala Dinas pariwisata Kabupaten Buleleng
memaparkan denah atau layout tempat pelaksanaan Lovina festival 2023 dan
rencana roundown acara Lovina festival 2023.
Pelaksanaan Lovina festival diselenggarakan selama 3 hari
dari tanggal 21 sampai dengan 23 Juli 2023 dengan mengambil tema “Abinaya
Segara. Buleleng Ecotourism Going To Quality and Suistanable tourism”, yang
rencananya akan dihadiri oleh menteri pariwisata dan ekonomi kreatif serta
menteri kelautan dan perikanan.
Selanjutnya Pj Bupati Buleleng memberikan arahan dan masukan
berkaitan pelaksanaan Lovina festival tahun 2023 sehingga nantinya pelaksanaan
Lovina festival 2023 dapat berjalan dengan baik dan dapat memberi positif dalam
meningkatkan pariwisasta.