Kasi Sosial Budaya Kecamatan Buleleng Ni Ketut Suryaniti, M.Si mewakili Camat Buleleng hari ini Selasa (23/8) menghadiri undangan rapat mini loka karya lintas sektor Puskesmas Buleleng II bertempat di ruang rapat Kantor Perbekel Baktiseraga.
Rapat Mini Loka Karya Lintas Sektor Puskesmas Buleleng II dihadiri oleh Dr.Ni Luh Sustemy dari Kepala Puskesmas Buleleng II, para Perbekel Wilayah kerja Puskesmas Buleleng II, Kepala Sekolah SD se-Wilayah Puskesmas Buleleng,serta Korwil kecamatan Buleleng.
Adapun susunan acara pada Rapat Mini Loka Karya diawali dengan pembukaan menyanyikan lagu Indonesia raya dilanjutkan dengan pembacaan doa. Pada kesempatan dimaksud Perbekel Baktiseraga yang diwakili Sekretaris Desa Baktiseraga, menyampaikan ucapan selamat datang kepada para peserta rapat lokakarya kepada para undangan.
Kepala Puskesmas Buleleng II dalam sambutannya menyampaikan maksud dan tujuan pelaksanaan Mini Loka Karya Lintas Sektor Puskesmas Buleleng II.
Pada kesempatan tersebut, Penyampaian materi disampaikan oleh Nara sumber Pak Made Asmikadana dari Program Survelen Puskesmas Buleleng II. Menyampaikan sebaran kasus Demam berdarah Covid-19 dan Rabies di wilayah Puskesmas Buleleng II yang secara garis besar menyampaikan tidak ada peningkatan kasus yg signifikan di wilayah kerja Puskesmas Buleleng II. Dilanjutkan Pemaparan dari Ibu Made Asianingsih bidang pemegang program imunisasi yg tentang capaian imunisasi di wilayah Puskesmas Bll II dan Pemaparan oleh Bapak Ngurah Kt.Ngakan Harta Suyasa yg menyampaikan materi Posyandu Prima. Acara diakhiri dengan sesi Tanya Jawab.