(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Workshop Pemantapan Tugas Dan Fungsi Sat Pol PP Dalam Menegakkan Peraturan Daerah

Admin buleleng | 01 September 2023 | 49 kali

Jumat (1/9),  Kepala Seksi Trantib dan Pol PP Kecamatan Buleleng menghadiri workshop Pemantapan Tugas dan Fungsi Satpol PP dalam menegakkan peraturan daerah yang mengatur tentang kesejahteraan hewan termasuk rabies dan perdagangan, peredaran dan konsumsi daging anjing di Bali.

 Hadir dalam workshop tersebut ketua MDA Kabupaten Buleleng, ketua parisada Kabupaten Buleleng camat  Se kab. Buleleng dan beberapa kepala desa atau lurah di kabupaen Buleleng.

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Pol PP, dilanjutkan dengan ucapan selamat datang dari kasat Pol PP Kabupaten sekaligus menyampaikan materi tentang optimalisasi peran dan fungsi Satlinmas dalam penyelenggaraan trantibum linmas di Kabupaten Buleleng sementara itu kasat Pol PP provinsi Bali yang diwakili oleh Kepala bidang SDA, secara resmi membuka workshop dan menyampaikan materi terkait dengan pengembangan command center Bali Trepti ( tertib tentram aman) sebagai solusi pelayanan publik satuan Pol PP provinsi Bali.

Dalam worshop ini menghadirkan tiga narasumber yaitu pertama Kabid perlindungan masyarakat pada Satpol PP  provinsi Bali dengan membawakan materi membangun sinergitas dan peran satlinmas dalam Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024, narasumber kedua dari yayasan Sintesia Animalia Indonesia (SAI) yaitu pembina dan pembina dan peneliti veturiner dimana menyampaikan materi menghentikan perdagangan daging anjing di Bali. disampaikan untuk menghentikan perdagangan daging anjing di Bali dilakukan dengan pendekatan kesehatan, pendekatan hukum, dan pendekatan agama langkah-langkah yang sudah dilaksanakan adalah melakukan edukasi, monitoring berkelanjutan dan membuat aturan. Sementara narasumber ketiga yaitu Kabid peternakan dan kesehatan hewan pada Dinas pertanian Kabupaten Buleleng yang menyampaikan materi terkait pencegahan dan penanganan penyakit rabies di Kabupaten Buleleng.