Senin(17/4), Bertempat di Aula Ruang Rapat Kantor Camat Buleleng. Sekretaris Camat Buleleng Ni Putu Sri Sundariani, S.STP, M.E, didampingi Kepala Sub bagian Perencanaan I Nengah Sukenasa, S.Sos bersama Ka. Sub Bag. Umum dan Keuangan Putu Tegeh Koriadi , SE.,melaksanakan rapat evaluasi pelaksanaan Anggaran pada Triwulan I Tahun Anggaran 2023 mengundang para Lurah mengajak Pejabat Penatausahaan Keuangan Pembantu (PPKP) Se-Kecamatan Buleleng.
Rapat dibuka langsung oleh Sekcam Buleleng, dimana menyampaikan beberapa hal terkait evaluasi dalam rangka optimalisasi capaian realisasi pelaksanaan anggaran pada tahun anggaran 2023. Adapun topik yang dibahas adalah menyisir kendala2 yang terjadi pada realisasi anggaran triwulan I di tiap kelurahan, dimana rata2 realisasi fisik dan keuangan mencapai 11,71%. Dari 17 kelurahan terdapat beberapa kendala yang kompleks seperti kendala dari pptk, sumber dana, kehabisan GU, dan sebagainya.