Melalui Seksi
Sosial dan Budaya Kecamatan Buleleng dalam hal ini Staf Fungsional Umum I Ketut
Artaya, S.Sos mewakili Kasi Sosbud Seijin Camat Buleleng Selasa (6/2), menghadiri
undangan rapat membahas pembentukan Tim Kelompok Kerja Operasional Pembinaan
Pos Pelayanan Terpadu bertempat di ruang
rapat Dinas PMD Kabupaten Buleleng.
Turut hadir
dalam undangan Bappeda Kabupaten Buleleng, Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng,
Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Disdikpora Kab.Buleleng, Satgas Stunting Kabupaten
Buleleng, Dinas Ketahanan Pangan, TP.PKK Kabupaten Buleleng, dan Para Camat
diwakili Kasi sosbud Se-Kabupaten Buleleng.
Rapat di buka
oleh Sekretaris dinas PMD Kabuapaten Buleleng Gede Sasmita Ariawan yang
menyampaikan salam pembuka dan memaparkan secara singkat mengenai tujuan rapat
yaitu dalam rangka mengintegrasikan pelaksanaan program kegiatan tim Pokjanal
Posyandu Kab Buleleng.
Ada beberapa hal
penting yang disampaikan antara lain lokus Stunting di Kabupaten Buleleng tahun
2024, serta dihimbau untuk di kecamatan wajib membuat SK POKJANAL dan Desa
wajib membuat SK pokja dan SK Posyandu.
Lebih lanjut dijelaskan
bahwa Desa yang masih statusnya lokus tim TPPS, kecamatan wajjb melaksanakan monev pada saat
ada penimbangan di posyandu dan juga rutin melaksanakan kunjungan rumah bersama
TPPS desa,tanpa menunggu perintah dri kabupaten. Setiap desa wajib menganggarkan
di APBDesa tentang Stunting, bagi desa yang masih lokus akan diadakan pembinaan
baik menyangkut kadernya dan KPMNYA serta kasi atau kaur yang membidangi.
Materi rapat
diisi oleh Staf Fungsional PSM bid.LKDA Dewa Nyoman Suarjaya. Ada beberapa hal
yang disampaikan antara lain:
-
Pembentukan Tim Pokjanal pembinaan
posyandu TK.Kab,Kec dan Desa/Kel Tahun 2024
- Penyampaian
hasil kegiatan Pokjanal Tahun 2023
- Penyampaian
rencana kegiatan Tahun 2024 tentang pembinaan kader kelompok posyandu pada desa
lokus Stunting
- Evaluasi
fasilitas pengadaan belanja cetak PMD untuk kegiatan posyandu Des/Kel diantaranya
buku SIP,lembar SKDN dan lain-lain, serta laporan lokus Stunting kab.Bll
th.2024 dan utk kec.bll yaitu Kel.Kampung Singaraja. Acara dilanjutkan
dengan diskusi dan tanya jawab.