Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Buleleng Gede Susena, S.E mewakili Camat Buleleng, Minggu,(17/11/2024), menghadiri acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada Serentak Nasional Tahun 2024, yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Buleleng.
Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada Serentak Tahun 2024, dilaksanakan di Balai Banjar Kebon Sari Jl.Pulau Ambon Kelurahan Kampung Baru di (TPS 6). Dimana jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam simulasi mencapai 583 Pemilih dengan rincian: Laki-Laki: 303 dan pemilih Perempuan : 280.
Pemilihan dimulai Pukul. 07.00 Wita dengan diawali pengucapan sumpah dan janji KPPS. Ketua Panitia KPU Kab.Buleleng dalam laporannya menyampaikan maksud dan tujuan diselenggarakannya simulasi tungsura, yakni untuk Meningkatkan pemahaman dan keterampilan penyelenggara agar memahami secara menyeluruh proses pemungutan dan penghitungan sehingga dapat melaksanakan tugas dengan lancar dan benar mensosialisaskna prosedur standar, memastikan bahwa seluruh peserta memahami peraturan yang berlaku dalam tungsura agar tidak ada kesalahan teknis dan administratif selama proses tahapan.
Tampak hadir dalam simulasi tungsura diantaranya: Ketua KPU Provinsi Bali, Pj.Bupati Buleleng, Sekretaris Daerah Kab. Buleleng besama Forkompida, Bawaslu Buleleng, beserta Ketua PPK Se-Kabupaten Buleleng.