Pemerintah Kecamatan Buleleng
Senin pagi,(25/7) kembali menggelar Apel pagi bertempat di halaman Kantor Camat
Buleleng. Apel dipimpin langsung oleh Camat Buleleng I Made Dwi Adnyana,
S.STP.,M.A.P selaku pembina Apel, diikuti oleh para Kasi dan Kasubag serta
seluruh Pegawai Kantor camat Buleleng.
Apel pagi digelar setiap hari senin, hal ini sesuai himbauan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor B/392/M.KT.02/2021 dengan diawali dengan laporan masing-masing Seksi. Dalam arahannya, Camat Buleleng menyampaikan beberapa hal terkait dengan agenda Kecamatan Buleleng sekaligus laporan yang harus diselesaikan.
Diminta kepada seluruh pegawai untuk tetap meningkatkan kinerja, dalam pelaksanaan tugas untuk melaporkan pelaksanaan kegiatan selesai melaksanakan tugas serta meningkatkan pelayanan langsung terhadap masyarakat. Disisi lain, disampaikan pula terkait Optimalisasi pendataan PBB-P2, diharapkan seluruh ASN dan Non ASN ruang lingkup Kecamatan Buleleng untuk membayar pajak sesuai data dari BPKPD Kabupaten Buleleng, dimana hal ini sangat berpengaruh dari pendapatan asli daerah. Ucap Camat Buleleng.
Usai sambutan dan sebelum melaksanakan tugas, Camat Buleleng mengajak seluruh pegawai Karyawan/Karyawati Kecamatan Buleleng melaksanakan persembahyangan bersama di parhyangan padmasana Kantor Camat Buleleng. Hal ini untuk meningkatkan serada bhakti Takwa Dan Moralitas, melalui Spiritualisme mendekatkan diri hubungan antara Tuhan dan Umatnya sebelum melaksanakan tugas masing-masing.