(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Sosialisasi E-Purchasing dari BPBJ Kabupaten Buleleng: Meningkatkan Efisiensi dan Transparansi Proses Pemesanan

Admin buleleng | 06 Maret 2025 | 45 kali

Kamis, 6 Maret 2025. Kasubag Umum dan Keuangan serta bendahara pengeluaran mengikuti sosialisasi E-purchasing secara daring dari BPBJ Kabupaten Buleleng yang dibuka oleh Wakil Kabag PBJ Puti Setyawati, ST,MT. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi proses pemesanan paket di E-Katalog V6.

Dalam sosialisasi ini, dibahas tentang proses pemesanan paket di E-Katalog V6 yang dimulai dari akun Penyedia, Pejabat Pengadaan, PPK, Bendahara sampai paket selesai. Selain itu, juga dibahas tentang potongan-potongan apa saja yang akan dikenakan/dibebankan ke penyedia, seperti potongan Fee, Tanda Tangan, e-Materai, serta Pajak.

Dalam proses pemesanan, penyedia wajib untuk membeli e-materai dan pada proses tanda tangan setiap transaksi akan dikenakan biaya sebesar Rp. 3.108 per tanda tangan. Penyedia harus mengisi saldo di akun masing-masing untuk pembayaran tanda tangan dan e-materai.

Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang pentingnya menggunakan E-purchasing dalam proses pemesanan paket. Dengan demikian, diharapkan proses pemesanan dapat menjadi lebih efisien, transparan, dan akuntabel.