(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Sosialisasi Penggunaan Barang Milik Daerah

Admin buleleng | 04 September 2023 | 83 kali

Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan Kecamatan Buleleng Putu Tegeh Koriadi , SE selaku Pejabat Penatausahaan Pengguna Barang Seijin Camat Buleleng Senin(4/9), menghadiri Sosialisasi Penggunaan Barang Milik Daerah (BMD) bertempat di Ruang Rapat BPKPD Kabupaten Buleleng.

Sosialisasi dibuka langsung oleh Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kabupaten Buleleng Drs Gede Sugiartha Widiada, M.Si. Dalam arahanya, beliau menjelaskan begaimana pentingnya pengamanan BMD sebagai pertanggungjawaban atas kegiatan yang dilaksakanakan di SKPD.

Lebih lanjut materi sosialisasi disampaikan oleh Ka. Bid. Pengelolaan Barang Milik Daerah Ketut Mariningsih, SH, dimana menjelaskan tentang pentingnya pensertifikatan tanah, pengamanan dokumen atas kendaraan yang ada di SKPD, serta teknis pelaporan BMD yang kondisinya rusak berat dan tidak ada fisiknya. Karena pentingnya ketiga hal tersebut, maka dimohonkan kepada seluruh pengurus barang di SKPD berfokus pada penyelesaian masalah dimaksud.

Turut hadir pada kesempatan dimaksud yang dihadiri oleh para Pejabat Penatausahaan Pengguna Barang dan Pengurus Barang Pengguna di lingkungan unit kerja masing-masing OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng.