Rombongan Study Komparasi yang dipimpin langsung oleh Camat Buleleng, Gede Dody Sukma Oktiva Askara, S.Sos ,M.Si., yang dilaksanakan selama tiga hari mulai 17 s/d 19 Juni 2019, di hari terakhir kunjungi Pemerintah Kecamatan Jambangan Pemkot Surabaya, Rabu (19/6)
Camat Buleleng, dalam hal ini selaku ketua rombongan Study Komparasi, dalam hal Bimbingan Teknis Pengelolaan Sampah Terpadu, didampingi oleh Pejabat dari Pemkab Buleleng, Kadis LH, PUPR,perkimta ,Tenaga Kerja dan Transmigrasi, PMD ,yang menyertakan, Lurah, Perbekel, Kepala Bumdes dan LPMD, kembali menyampaikan tujuan pelaksanaan Study Komparasi.
Robongan diterima langsung oleh Camat Jambangan, Anna Fajriatni, Ap.MM., di ruang pertemuan Camat Jambangan, serta menerima dengan baik kehadiran rombongan dengan jumlah yang banyak. Dan dalam kesempatan tersebut ibu camat memberikan pemaparan terhadap teknis penataan Bantaran Sungai di Sungai Surabaya.
Dilanjutkan dengan perjalanan ke lokasi bantaran sungai, dengan secara langsung meninjau terkait penataan di kawasan Sungai Surabaya wilayah Kecamatan Jambangan, dengandipandu langsung oleh ibu Camat Jambangan Anna Fajriatni.
Diharapkan nanti dengan materi yang didapat , Kecamatan Buleleng yang bersinergi dengan Dinas terkait yang menjadi leding sektor serta Kelurahan di wilayahnya masing-masing, mampu merubah wajah sungai yang ada di Kota Singaraja menjadi lebih tertata rapi dan sebagai pusat kunjungan warga.