(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Kegitan Kebersihan di Kelurahan Kampung Kajanan

Admin buleleng | 13 Maret 2015 | 996 kali

Dalam rangka meningkatkan Program Pemerintah di bidang kebersihan dan penghijauan, dilaksanakan gotong royong khususnya di wilayah Kelurahan Kampung Kajanan untuk Mewujudkan wilayah yang bersih dari sampah terutama sampah pelastik, maka Kelurahan Kampung Kajanan mengundang Kecamatan Buleleng untuk ikut bepartisipasi di dalam melakukan kegiatan kebersihan dan penanaman pohon. Kegiatan kebersihan tersebut antara lain membersihakan sampah yang ada di selokan  yang bertempat di Jalan Pramuka dan Jalan Flamboyan pada hari Jumat, 13 Maret 2015 Pukul 06.30 Wita, yang dihadiri oleh Bapak Camat Buleleng dan seluruh Staf Kantor Camat Buleleng, Kapolsektif Kota Singaraja, Dinas Kebersihan dan Pertamanan, Dirut Bank Buleleng 45 Singaraja, Kuarcab Pramuka Buleleng, Dispenda dan seluruh Masyarakat yang ada di sekitar lokasi kegiatan kebersihan.

Tujuan dari kegiatan kebersihan tersebut yaitu menciptakan lingkungan hidup yang bersih, Meningkatkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam melestarikan lingkungan hidup, Mendorong masyarakat untuk disiplin dalam pengendalian pencemaran lingkungan dan mewujudkan Bali bersih dan hijau pada umumnya dan khususnya wilayah Kecamatan Buleleng supaya sesuai dengan nilai-nilai Tri Hita Karana. juga yang paling penting menghindari terjadinya bencana alam mengingat musim penghujan yang rawan terjadi banjir mengantisipasi hal – hal demikian Kecamatan Buleleng sangat mendukung di dalam pelaksanaan kegiatan kebersihan tersebut.