(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Pembukaan Malam Hiburan Rakyat Dalam Rangka HUT Kota Singaraja Ke 411

Admin buleleng | 24 Maret 2015 | 933 kali

Malam Hiburan Rakyat dibuka pada hari Kamis,(24/3).yang dibuka langsung oleh Bupati Buleleng, Putu Agus suradnyana, ST dan dihadiri oleh Wakil Bupati Buleleng, Ketua DPRD Kabupaten Buleleng, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, Bapak Sekda dan para Asisten Setda Kabupaten Buleleng, Para Kepala SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng, Para Direktur Perusahaan Daerah Kabupaten Buleleng, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Buleleng dan Para Camat Se-Kabupaten Buleleng.

Putu Agus Suradnyana, ST selaku Bupati Buleleng dalam sambutannya mengatakan, dalam rangka menyambut HUT Kota Singaraja ke 411 Tahun 2015 diselenggarakan hiburan rakyat dan pekan apresiasi seni yang sudah diadakan untuk kedua kalinya sebagai media promosi, edukasi, dan rekreasi. Dan juga menjembatani tingkat perdagangan yang lebih maju, dan menumbuhkan inovasi serta kreatifitas masyarakat. Kegiatan ini pula menjadi ajang promosi dari berbagai produk kerajinan dan kuliner dari usaha kecil dan menengah yang ada di Kabupaten Buleleng.

Malam Hiburan Rakyat yang di buka mulai tanggal, 24 Maret - 2 April 2015, bertempat di Lapangan Bhuana Patra yang diikuti dari 8 pedagang UKM, 11 pedagang konveksi dan 9 pedagang kuliner dari masing-masing Kecamatan, serta 9 pedagang kuliner dari Kecamatan Buleleng.