(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Penilaian Lomba Kelurahan Tingkat Propinsi Bali di Kelurahan Liligundi

Admin buleleng | 22 Mei 2015 | 935 kali

Dalam Lomba Kelurahan  Tingkat Propinsi, Kabupaten Buleleng di wakili oleh Kelurahan Liligundi  yang di nilai pada hari Jumat, 22 Mei 2015 bertempat di Kantor Kelurahan Liligundi. Penilaian lomba Kelurahan tersebut di hadiri langsung oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana,ST dan Tim penilai Propinsi bali di Kantor Kelurahan Liligundi.

Sebelum membuka lomba, Bupati bersama, Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, Ibu Ketua TP.PKK Kabupaten Buleleng, Ibu Wakil Ketua TP.PKK Kabupaten Buleleng bersama Camat Buleleng, Dewa Made Ardika dan para pimpinan SKPD meninjau pameran hasil kerajinan maupun kuliner warga. Kerajinan dan kuliner yang dipamerkan diantaranya, anyaman, aneka camilan dan kuliner lainnya. Bupati menjelaskan dalam sambutanya, tujuan lomba Kelurahan yaitu untuk mengetahui perkembangan pembangunan, serta kinerja aparat pemerintah Kelurahan dalam menjalankan program pembangunannnya, juga yang paling penting dalam lomba desa tersebut untuk memotivasi masyarakat di dalam pembangunan terutama di kelurahan Liligundi, di lihat dari potensi masyarakan yang banyak menonjol di bidang perdagangan.