Camat Buleleng yang diwakili oleh Pegawai Seksi Pemerintahan Kecamatan Buleleng, I Made Sudiada hadir dalam Tahapan Kegiatan Pemilihan Perbekel yang dilakasnakan oleh Panitia Pemilihan Perbekel Desa Jinengdalem. Minggu, ( 27/10 )bertempat di Aula Kantor Perbekel desa Jinengdalem.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Perbekel Desa Jinengdalem, Ketut Ardika, Ketua BPD beserta Anggota ,Ketua LPM beserta Anggota, Ketua PKK beserta amggota, Karang Taruna dan Tokoh tokoh agama, adat di desa Jinengdalem . Pada Pemilihan Perbekel kali ini desa Jinengdalem terdapat 4 Calon yang akan dipilih oleh masyarakat di tanggal 31 Oktober nanti.
Dalam sambutannya Camat Buleleng yang diwakili oleh I Made Sudiada menyampaikan agar semua komponen masyarakat tetap mengedepankan Persatuan dan Kesatuan serta selalu menjaga Situasi Kamtibmas Desa. Pemilihan Perbekel yang merupakan amanat dari Undang Undang No 6 Tahun 2014 adalah bentuk Proses Demokrasi di Desa yang akan secara terus menerus dilaksanakan setiap 6 Tahun sekali. Masing masing Calon menyampaikan Visi Misi nya dan acara berlangsung dengan aman dan lancar.