(0362) 24346
camatbuleleng@gmail.com
Kecamatan Buleleng

Rapat Penataan RTH Kawasan Perkotaan

Admin buleleng | 17 Mei 2018 | 553 kali

Dalam rangka meningkatkan kualitas ruang terbuka hijau untuk mencapai optimalnya fungsi Ruang Terbuka Hijau (RTH)  di kawasan perkotaan, melalui disperkimta Kabupaten Buleleng menggelar Rapat DED Kawasan Perkotaan terkait pengdaan konstruksi fasilitas umum penyusunan DED RTH kawasan perkotaan.

Rapat yang diikuti oleh Dinas PUPR, Dishub, DLH, Kecamatan Buleleng, Kel. Kaliuntu dan Kel. Banyuasri dan dibuka sekaligus dipimpin oleh Kepala Bidang Ruang Terbuka Hijau, Gede Melandrat, SP. dilaksanakan pada hari Kamis,(17/5/18) bertempat di Ruang Rapat Dinas Perumahan, Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng.

Kecamatan Buleleng yang hadir dalam rapat tersebut dihadiri oleh Staf Seksi PembangunanKantor Camat Buleleng, Ketut Sudiarta yang dalam hal ini mewakili Camat Buleleng, rapat membahas terkait laporan akhir pengadaan konstruksi fasilitas umum penyusunan DED RTH kawasan perkotaan yang dibuat oleh Konsultan CV. Rusma Indah terkait DED Kawasan Perkotaan Singaraja. DED yang dibahas mengacu pada DED tahun 2014 serta beberapa perencanaan tambahan yaitu penataan Jalan A. Yani, Lingga dan Samudra.