Kamis,(19/11) bertempat di ruang rapat Dinas PU Tata Ruang Kabupaten Buleleng, Kasi Pelayanan Administrasi Terpadu Kantor Camat Buleleng, Ni Ketut Darmi, SH Seijin Camat Buleleng menghadiri rapat penyususnan perencanaan teknis pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) domestik kawasan Lovina.
Rapat dibuka oleh Kepala Bidang Tata Ruang dan Bina Konstruksi Dinas PU, dimana dijelaskan terkait persiapan pembangunan Instalasi Pengolahan Air Limbah di kawasan Lovina Desa Kalibukbuk. Rapat awal yang diselenggarakan dihadiri oleh beberapa instasi terkait, diantaranya hadir Dinas lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng, Bappeda Kab.Buleleng, Dinas Pariwisata, Perbekel Desa Kalibukbuk serta Kelian Desa Adat dan Konsultan perencanaan CV Ari Zona secara langsung memeaparkan materi persiapan pelaksanaan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL).